Aktivitas sebuah bisnis, khususnya marketing saat ini tidak bisa terlepas dari media sosial khususnya, tips instagram ads. Beberapa tahun belakangan, Instagram dengan penggunanya yang lebih dari 2 miliar, menjadi sesuatu yang tidak bisa terlepas dari kehidupan sehari-sehari. Sehingga pemasaran lewat media sosial merupakan sebuah kebutuhan untuk bisnis agar dapat menjangkau audiens lebih luas, mendatangkan traffic, bahkan hingga meningkatkan penjualan.
Namun tak sedikit bisnis yang tidak memahami bagaimana cara mengoptimalkan pemasaran Instagram. Di bawah ini, beberapa tips mengoptimalkan media sosial untuk mengembangkan bisnis Anda.
Daftar Isi
Tips Menjalankan Social Media Ads
- Tentukan Tujuan Kampanye
- Lakukan Riset Audiens
- Lakukan Riset Kompetitor
- Tentukan Platform yang Ingin Anda Gunakan
- Buat Konten Kalender
- Atur Budget
- Buat Konten yang Menarik & Engaging
- Gunakan Teknik Storytelling
- Patuh Terhadap Kebijakan Pengiklan
- Gunakan Tools Pendukung yang Tepat
- Manfaatkan Trend atau Momen yang Tepat
- Lakukan Pelacakan dan Evaluasi
- 13. Jalankan Ads Bersama Para Expert
Jalankan Social Media Ads Bersama Aptana
Pengertian Instagram Ads
Instagram Ads adalah postingan yberbayara ang mempromosikan produk atau layanan bisnis yang dapat muncul dalam berbagai cara, seperti umpan Instagram, cerita, atau keduanya dan berlabel “iklan”. Instagram merupakan platform visual-based, sehingga aspek visual sangat penting saat menjalankan iklan di Instagram. Jika Anda ingin menawarkan pengalaman pengguna yang lebih baik, iklan Instagram berbasis video adalah pilihan yang tepat yang dapat disesuaikan dengan target pasar Anda.
Manfaat Social Media Ads
Setelah Anda mengetahui definisi atau pengertian dari Instagram Ads itu sendiri, Anda mungkin bertanya-tanya mengapa Anda harus berinvestasi dalam strategi pemasaran digital ini? Apa manfaat yang akan Anda peroleh dengan beriklan di media sosial? Berikut penjelasannya!
1. Meningkatkan Brand Awareness
Bisnis Anda ingin terlihat oleh orang banyak? Media sosial mungkin adalah tempat terbaik untuk itu. Memposting dan mempromosikan konten seputar bisnis dan produk atau layanan yang Anda sediakan ke Instagram adalah cara yang sangat efektif untuk kesadaran orang terhadap brand Anda.
Dengan berbagai fitur dan kemampuan Instagram untuk menargetkan orang berdasarkan informasi yang dimiliki situs media sosial tentang mereka, Anda memiliki kesempatan untuk menjangkau audiens baru dan yang tertarik lebih cepat dan lebih mudah daripada metode lainnya.
2. Membangun Engagement dengan Audiens
Media sosial, khususnya Instagram adalah tempat dimana orang berinteraksi dengan orang lain di dunia maya, termasuk untuk sebuah bisnis. Jika Anda ingin membangun hubungan yang langgeng, yang membutuhkan keterlibatan berkualitas untuk tumbuh, Anda harus berinteraksi dengan audiens di media sosial. Instagram. Artinya, iklan yang Anda sponsori harus sesuai dengan minat audiens Anda.
3. Mendapatkan Lebih Banyak Leads
Ads Instagram memungkinkan Anda untuk menjalankan iklan dengan mengarahkan langsung ke landing page yang Anda inginkan. Umumnya, landing page menyertakan ajakan untuk bertindak (CTA) seperti "Beli Sekarang" dan seringkali formulir untuk diisi (seperti email atau nomor telepon). Dengan begini, Anda dapat menghasilkan dan memantau leads melalui social media Anda.
4. Meningkatkan Sales
Manfaat satu ini adalah buah dari beberapa manfaat sebelumnya. Ketika Anda berhasil meningkatkan brand awareness, membangun engagement, mendapatkan leads dari iklan Instagram, secara tidak langsung juga akan meningkatkan penjualan Anda. Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda perlu mengoptimalkan secara tepat strategi Instagram Ads Anda.
Tips Menjalankan Social Media Ads
1. Tentukan Tujuan Kampanye
Tips menjalankan Instagram ads pertama adalah menentukan tujuan kampanye. Memiliki rencana, tujuan, dan sasaran yang solid sangat penting jika Anda ingin memulai strategi Instagram ads Anda. Jika Anda tidak tahu apa yang Anda inginkan, bagaimana Anda bisa mencapainya?
Tujuan kampanye Instagram ads Anda harus selaras dengan strategi pemasaran Anda secara keseluruhan. Menuliskan tujuan Anda adalah yang terpenting jika Anda ingin mencapainya. Untuk membuat tujuan kampanye, berikut adalah beberapa hal yang harus Anda perhatikan:
- Jadilah spesifik
- Tetapkan tujuan yang dapat dicapai
- Pastikan tujuan Anda dapat diukur
2. Lakukan Riset Audiens
Memahami siapa audiens Anda dan bagaimana mereka berinteraksi di media sosial sangat penting dalam menjalankan pemasaran Instagram ads. Anda harus dapat melihat kebutuhan dan keinginan Anda jika ingin mendapatkan hasil yang baik dari kampanye Instagram ads Anda.
Untuk memahami audiens Anda, Anda perlu melakukan riset dan beberapa langkah berikut:
- Survei audiens Anda untuk lebih memahami poin rasa sakit mereka
- Perhatikan baik-baik demografi mereka
- Ambil bagian dalam percakapan di forum yang diisi dengan audiens target Anda
- Tanggapi komentar di blog Anda, dan komentar di blog lain dengan target audiens yang sama
- Balas semua komentar atau pertanyaan di saluran media sosial Anda
- Kumpulkan umpan balik (menggunakan salah satu dari banyak alat umpan balik pengguna yang tersedia)
3. Lakukan Riset Kompetitor
Riset kompetitor merupakan langkah yang dilakukan untuk mendapatkan wawasan mengenai produk, penjualan, hingga strategi marketing dari kompetitor Anda. Langkah ini membantu Anda mempelajari seluk beluk tentang cara kerja pesaing Anda, dan mengidentifikasi peluang potensial di mana Anda dapat mengungguli mereka, termasuk bagaimana mereka mengoptimalkan social media ads mereka.
Riset kompetitor berfokus pada menemukan dan membandingkan metrik pasar utama yang membantu mengidentifikasi perbedaan antara produk dan layanan Anda dengan kompetitor Anda.
4. Tentukan Platform yang Ingin Anda Gunakan
Dengan banyaknya platform media sosial yang ada saat ini dan kesibukan menjalankan bisnis, hampir sangat tidak mungkin untuk aktif di semua media sosial yang ada. Oleh karena itu, sangat penting untuk memilih dan menentukan platform mana yang harus Anda gunakan. Berikut beberapa cara menentukan platform:
- Pahami karakteristik masing-masing platform
- Sesuaikan dengan model bisnis Anda. Apakah bisnis Anda adalah model B2B (business to business) atau B2C (business to customer)
- Pertimbangkan demografi target audiens Anda. Mulai dari jenis kelamin, umur, serta minat atau hobi.
5. Buat Konten Kalender
Apa pun yang Anda lakukan, Anda harus merencanakannya dengan matang, termasuk dalam hal pembuatan konten. Tips satu ini kadang diabaikan oleh banyak pebisnis, padahal sangat penting dalam menjalankan Instagram ads. Konten kalender Anda membantu mendistribusikan konten secara efektif, meningkatkan kolaborasi tim, dan memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang apa yang berhasil dan apa yang tidak. Umumnya, konten kalender berisi tentang apa topik yang ingin diangkat, tujuan, channel yang digunakan, hingga jawal posting.
6. Atur Budget
Instagram ads merupakan strategi yang dijalankan dengan metode paid ads atau berbayar. Sehingga penting untuk mengatur budget yang ingin dikeluarkan pada platform satu ini. Tidak ada aturan yang pasti tentang berapa banyak yang harus Anda belanjakan.. Semuanya disesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran pemasaran Anda. Selain itu, Anda juga harus melihat di platform mana Anda akan menjalankan ads, berapa lama durasi, hingga berapa banyak audiens yang ingin Anda jangkau.
Dengan mengatur budget di awal, Anda akan memiliki gambaran berapa anggaran yang akan dihabiskan, dan berapa banyak revenue yang harus Anda dapatkan saat menjalankan ads.
7. Buat Konten yang Menarik & Engaging
Apakah Anda pernah mendengar istilah "content is the king"? Membuat konten yang menarik dan engaging saat menjalankan Instagram ads merupakan satu hal yang sangat penting. Melalui konten inilah Anda dapat menyampaikan maksud dan tujuan Anda. Dengan konten yang menarik dan engaging, Anda dapat membangun kepercayaan audiens, sebagai brand recognition, hingga meningkatkan penjualan.
8. Gunakan Teknik Storytelling
Storytelling merupakan salah satu teknik yang digunakan dengan cara menggunakan cerita untuk terhubung dengan audiens. Teknik ini memungkinkan Anda menunjukkan dunia dalam sudut pandang yang berbeda, membantu orang memvisualisasikan diri mereka sendiri di dalam cerita, dan memberikan tujuan untuk perubahan atau tindakan. Dengan menggunakan teknik story telling dalam konten Instagram ads Anda, maka pesan yang ingin disampaikan kepada audiens akan lebih mudah diterima.
9. Patuh Terhadap Kebijakan Pengiklan
Agar Anda dapat menjalankan Instagram ads dengan lancar, Anda harus lulus dan tetap mematuhi seperangkat aturan yang disebut Kebijakan Monetisasi Mitra dan Kebijakan Monetisasi Konten. Tak jarang, kebijakan yang dikeluarkan oleh pengiklan diabaikan oleh banyak orang. Padahal ini sangat penting untuk kelancaran iklan yang dijalankan.
Meta mengeluarkan sejumlah aturan yang harus dipatuhi ketika menjalankan ads di ekosistem Meta. Jika Anda mengabaikan kebijakan tersebut, iklan Anda tidak akan ditampilkan, atau bahkan kemungkinan terburuknya akun iklan Anda dibatasi
10. Gunakan Tools Pendukung yang Tepat
Dalam menjalankan Instagram ads, Anda membutuhkan berbagai tools pendukung. Manfaat menggunakan tools ini adalah akan memudahkan Anda mengelola semua kebutuhan Instagram Anda seperti merencanakan, memposting, menjadwalkan, memantau, dan menganalisis untuk menjalankan strategi Instagram ads secara efektif. terutama ketika Anda menjalankan beberapa platform.
11. Manfaatkan Trend atau Momen yang Tepat
Tren digital marketing, terutama di social media seperti Instagram sangat cepat berubah. Oleh karena itu Anda perlu jeli melihat trend yang ada. Ini termasuk membaca statistik terkini untuk platform sosial yang Anda gunakan, dan statistik media sosial secara umum. Selain itu Anda juga perlu menyesuaikan strategi promosi Anda dengan momen yang sedang berlangsung. Misalnya pada momen Harbolnas, momen liburan, dan yang lainnya.
12. Lakukan Pelacakan dan Evaluasi
Salah satu keuntungan beriklan di Instagram dibanding iklan tradisional adalah Anda dapat melacak hampir setiap detail melalui metrik media sosial dan analitik. Langkah evaluasi ini sangat penting dilakukan. Sebab evaluasi dan analitik ini membantu Anda memahami audiens Anda dan mempelajari performa iklan yang dijalankan. Tanpa ini, Anda tidak dapat membuat perkiraan penjualan yang akurat dan menyempurnakan produk Anda.
13. Jalankan Ads Bersama Para Expert
Social media, khususunya Instagram memang memungkinkan Anda untuk menjalankan iklan sendiri. Namun dalam menjalankan iklan di Instagram ads tidak semudah kelihatannya. Anda perlu memahami cara kerja dan bagaimana menjalankannya dengan tepat. Jika Anda belum mengetahuinya, sebaiknya gunakan jasa social media ads yang memiliki expert untuk menjalankan Instagram ads Anda.
Jalankan Social Media Ads Bersama Aptana
Aptana merupakan digital marketing agency yang telah berpengalaman dalam membantu ratusan bisnis untuk tetap terhubung dengan customernya melalui berbagai layanan promosi dan advertising, termasuk social media ads.
Untuk terus berkomitmen membantu para pebisnis, saat ini kami secara resmi telah menjadi Meta Business Partner, sehingga kami memiliki akses ke berbagai manfaat yang dirancang khusus oleh Meta Facebook untuk meningkatkan perkembangan dan kinerja kami agar dapat selalu membantu dan menyelesaikan masalah promosi Anda, khususnya di ruang lingkup Meta Facebook.
Konsultasi GRATIS sekarang di sini.
Frequently Asked Question
-
Apa itu Instagram Ads?
Instagram ads merupakan postingan yberbayara ang mempromosikan produk atau layanan bisnis yang dapat muncul dalam berbagai cara, seperti umpan Instagram, cerita, atau keduanya dan berlabel “iklan”
-
Apa manfaat Instagram Ads?
Instagram ads memiliki banyak manfaat untuk perkembangan bisnis Anda. Mulai dari meningkatkan brand awareness, membangun engagement, mendapatkan lebih banyak leads, meningkatkan sales
-
Apa kelebihan dan kekurangan Instagram Ads?
Instagram memiliki berbagai kelebihan dalam menjalankan iklan. Seperti biaya yang lebih murah dibanding iklan tradisional, memiliki banyak manfaat, mudah dijalankan, dapat di-tracking. Sementara untuk kekurangan nya, persaingan antar kompetitor yang tinggi hingga kebijakan yang sangat ketat.
-
Berapa biaya Instagram Ads?
Umumnya, pengiklan akan melakukan pembayaran sebesar 0,20 dollar AS atau Rp 2.840,00, hingga 2 dollar AS atau Rp 28.000,00 dalam sistem CPC. Kemudian untuk iklan berjenis CPM harga yang ditetapkan oleh Instagram Ads berkisar mulai dari 6,70 dollar AS atau Rp 95.190,00 per 1.000 tayangan.
-
Bagaimana menjalankan Instagram Ads?
Anda bisa memiliki opsi untuk menjalankan iklan sendiri ketika Anda memiliki pengetahuan dan pengalaman. Jika belum, Anda bisa menjalankan Instagram Ads melalui agency yang sudah terpercaya dan berpengalaman, seperti Aptana